BANDUNG, infobdg.com – Kue donat (doughnuts atau donut) terkenal dengan bentuk bulat dengan lubang ditengah sejak awal kemunculannya. Tetapi saat ini Donut sudah bervariasi bentuknya, ada yang berbentuk abjad, ada yang berbentuk binatang, berbentuk emoticon dan bahkan tidak berlubang.
Mister Donut awalnya berdiri di Amerika pada tahun 1955, kemudian berekspansi ke Jepang pada tahun 1971. Setelah beberapa tahun hadir di negeri sakura tersebut, Mister Donut membuat slogan ‘Mister Donut No.1 in Japan’. Mister Donut kini hadir di Bandung dan berlokasi di Jl. Ir. H. Juanda No. 44, Dago Bawah (samping Superindo).
Dari segi rasa, Mister Donut tidak kalah dengan donat lainnya, apalagi yang menyukai rasa red velvet dan matcha, keduanya tersedia di sini. Selain itu, berbagai donat yang kekinian dari segi rasa maupun bentuknya juga ada. Uniknya bentuk dari setiap donat yang disajikan di toko Mister Donut ini, memiliki namanya tersendiri, seperti mochido (The Chewy), french cruiller (The Airy), old fashion (The Crunchy), ring (The Soft), cake & chocolate cake (The Fudgy), shell (The Filling), dan yang terakhir other yeast (The Soft).
Pada waktu hari kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus kemarin, Mister Donut mengeluarkan 5 rasa baru, yaitu butter cream cheese, mocca cream crunch, butter cream mesis, pandan banana dan mochido klepon.
Harga untuk satu buah donat ini cukup terjangkau lho, sekitar Rp 8.500 saja. Untuk Wargi Bandung yang suka dengan promo, Mister Donut ini sering memberikan promo lewat Line official Mister Donut. Kalau Wargi Bandung membeli minuman apapun berukuran medium atau large juga bisa mendapatkan satu donat gratis rasa apapun.
Mister Donut juga memiliki menu minuman yang beragam, seperti frappe, espresso, chai tea, japan drip, smoothies, tea, chocolate dan masih banyak lagi, harganya juga cukup terjangkau mulai dari Rp 20.000 – Rp 42.000 saja. Mister Donut buka dari jam 09.00 – 22.00 WIB. (Janet Barends)
Foto: Obbie Hadrian | @misterdonut_indonesia | Kenindra Pranidya
Menikmati ‘Si Manis Bulat Berlubang’ di Mister Donut was originally published on infobdg.com
Jasa Bersih Rumah Bandung http://ift.tt/2eLPLgL
Cuci Sofa Bandung SapuBersih